Duet Telkomsat dan PUSHUBAD TNI, Dukung Kebutuhan Komunikasi di Setiap Misi Negara

  • September 20, 2021
Alt
Bogor – Kamis, 16 September 2021 PT Telkomsat dan PT Telkom Indonesia menerima kunjungan dari Pusat Perhubungan Angkatan Darat (PUSHUBAD) di Kantor Pusat Pengendali Satelit, Klapanunggal. Kunjungan ini terkait sinergi dan pemantauan langsung layanan Telkomsat yang nantinya akan digunakan PUSHUBAD dalam menjalankan setiap misi.
 
Acara yang dimulai pada pukul 08.00 ini, turut dihadiri oleh Direktur Enterprise Telkom Indonesia Edi Witjara, EVP DGS Telkom Indonesia Dedy Mardhianto, Direktur Utama Telkomsat Endi Fitri Herlianto, Direktur Komersial Telkomsat Puguh Indaryono, Kapushubad Mayjen TNI Masri,S.Sos, Dircab Pushubad Brigjen TNI Roedy M.A., DirUm Pushubad Brigjen TNI Tri Haryono, serta Senior Leaders TelkomGroup dan jajaran PUSHUBAD.
 
Acara diawali dengan sambutan Direktur Utama Telkomsat, Endi Fitri Herlianto. Dalam sambutannya, Beliau mengucapkan selamat datang kepada para rombongan dan menjelaskan mengenai Kantor Pusat Pengendali Satelit Telkomsat. Selain itu, Beliaupun bercerita mengenai sejarah beberapa tokoh nasional pernah berkunjung ke kantor Telkomsat Klapanunggal, diantaranya Presiden RI Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada saat meresmikan pengoperasian Satelit Telkom-2, pada 24 Februari 2006 yang lalu.
 
Selanjutnya pada acara yang sama, Direktur Enterprise Edi Witjara, menjelaskan mengenai teknologi satelit Telkomsat yang akan selalu siap mendukung komunikasi TNI dalam menjalankan tugas dibidang pertahanan wilayah NKRI. Selain itu, Beliau juga menyampaikan komitmen TelkomGroup yang siap menyediakan total solution untuk semua kebutuhan ICT TNI AD.
 
Menanggapi hal tersebut, Kapushubad Mayjen TNI Masri,S.Sos. mengucapkan terima kasih atas support dan dukungan yang telah diberikan Telkomsat dan Telkom Indonesia. Beliau pun berharap melalui sinergi ini dapat saling bertukar informasi dan memperkaya pengetahuan dalam bidang teknologi. 
 
Setelah mendengarkan sambutan, para rombongan berkesempatan untuk meninjau langsung ruang pengendali satelit, ruang customer care hingga kunjungan ke lokasi antena yang terletak di halaman kantor.
 
Dengan terjalinnya sinergi ini, semoga Telkomsat dan TelkomGroup dapat menjadikan TNI AD sebagai Institusi yang semakin kuat dan tangguh dalam menjaga pertahanan keamanan negara kita tercinta.
Arsip