Dorong Percepatan Digitalisasi Nasional, Telkomsat Kenalkan Produk & Layanan di Indonesia Timur

  • Maret 25, 2022
Alt
Sorong - Telkomsat melalui berbagai layanan digital connectivity secara aktif mendorong percepatan digitalisasi di berbagai sektor termasuk untuk instansi, korporasi, pemerintah hingga retail dengan terus berupaya memberikan solusi terbaik melalui beragam layanan yang dihadirkan untuk memudahkan masyarakat. 
 
Pada tanggal 23 - 24 Maret 2022, Telkomsat turut serta berpartisipasi dalam pameran yang bertajuk “Digital Business Roadshow” yang diselenggarakan secara langsung di Sorong, Papua. Telkomsat pada kesempatan ini memamerkan berbagai produk dan layanan unggulannya, seperti VSAT Broadband, TSATZone, dan Mangoesky. Ketiga produk ini merupakan pionir akses internet di daerah rural atau 3T (Terluar, Terdepan & Tertinggal).
 
Dalam pameran yang dilanjutkan sosialisi produk ini, turut hadir pula Direktur Digital Business Telkom, - Muhamad Fajrin Rasyid, GM Sales Regional Telkomsat - Zigroseno Aswin Wardhana dan para Account Manager Telkomsat. 
 
Dalam kesempatan ini, Direktur Digital Business Telkom - Muhamad Fajrin Rasyid menyampaikan terima kasih atas sambutan yang baik dari Pemerintah Kota Sorong atas inisiatif Telkom melalui beragam produk dan layanan digital. “Kami berterima kasih atas sambutan yang diberikan. Baru-baru ini kami juga memperkuat layanan internet dengan layanan satelit melalui Mangoesky, VSAT IP, VSAT IP Broadband, dan TSAT Zone oleh Telkomsat. Menurut kami layanan Telkomsat cocok dengan wilayah Papua Barat,” ungkapnya.
 
Hal serupa diungkapkan  juga oleh GM Sales Regional Telkomsat - Zigroseno Aswin Wardhana, menurutnya “Dengan sumber daya teknologi yang kita miliki, Telkomsat akan terus berkontribusi untuk memberikan yang terbaik bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya untuk Papua  dan seluruh masyarakat Indonesia. Kita optimis langkah ini akan mendukung pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan demi mengakselerasi terwujudnya kedaulatan digital nasional,”
 
Dari sisi infrastruktur, Telkomsat menjadi salah satu penyelenggara jaringan berbasis satelit dari hulu sampai hilir yang dapat berkontribusi dalam pembangunan infrastruktur telekomunikasi nasional. Telkomsat saat ini mengoperasikan dua satelit, yaitu satelit Telkom-3S dan satelit Merah Putih, serta mengoperasikan lebih dari puluhan ribu remote di seluruh wilayah Indonesia demi kemajuan bangsa. 
 
#Spaceforeveryone
#Menjadi3BesarAsia
Arsip