Telkomsat Kembali Selenggarakan Program “Telkomsat Peduli”

  • Maret 05, 2021
Alt
Pada Tanggal 3-4 Maret 2021, Telkomsat kembali menyelenggarakan program “Telkomsat Peduli” sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap sesama dan ungkapan rasa syukur perusahaan karena masih dapat bertahan di tengah situasi pandemi saat ini. Sebanyak 190 paket sembako yang berasal dari pengumpulan dana karyawan Telkomsat, didistribusikan kepada para penerima bantuan dengan tetap menerapkan protocol Kesehatan.
 
Para penerima bantuan adalah para tenaga kerja seperti office boy, security, driver dan gardener yang selama ini telah berjasa membantu para karyawan melaksanakan kegiatan operasionalnya sehari-hari diseluruh kantor Telkomsat baik di Jakarta, Bogor, Depok maupun yang berada diluar daerah.
 
Selain itu, bantuan ini juga disalurkan untuk para pekerja informal yang berada disekitar kantor operasional Telkomsat. Pekerja informal ini terdiri dari petugas kebersihan, pengemudi ojek online, dan petugas keamanan.
 
Menurut VP Corporate Secretary, Mohamad Ramdan, “Program Telkomsat Peduli ini sejalan dengan core values AKHLAK, kami saling peduli dan selalu menjaga hubungan yang HARMONIS dan berharap melalui bantuan ini dapat meringankan beban sebagian masyarakat ditengah pandemi.”
 
Beliau juga menghimbau untuk senantiasa melakukan pencegahan Covid-19 dengan selalu mematuhi 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas) dan juga mengunduh aplikasi PeduliLindungi untuk meningkatkan awareness terhadap keadaan lingkungan sekitar sehingga masyarakat dapat saling melindungi guna menekan penyebaran virus corona (Covid-19).
 
Telkomsat berharap budaya perusahaan yang ditanamkan di perusahaan terutama budaya peduli terhadap sesama dapat menjadi kebiasaan yang baik bagi karyawan dan melalui kegiatan ini dapat membawa keberkahan bagi perusahaan, sehingga diharapkan kehadiran Telkomsat dapat bermanfaat bagi lingkungan sekitar, bangsa dan negara.
 
"Kebahagiaan tidak akan habis karena membaginya. Ketahuilah, kebahagiaan bertambah saat kamu bersedia untuk berbagi." - Andy F. Noya

Arsip